Pentas Wayang Kulit, Bawaslu Banjarnegara Sosialisasikan Pengawasan Partisipatif
|
BANJARNEGARA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Banjarnegara menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif Pemilu 2019 melalui Gelar Budaya Wayang Kulit, di Lapangan BLK Purwareja Klampok, Sabtu (23/3/2019).
Pagelaran ini bertujuan mengajak masyarakat Banjarnegara untuk berperan aktif dalam pelaksanaan pemilu serentak 17 April mendatang.
“Selain sebagai hiburan untuk masyarakat Banjarnegara, melalui acara ini kita berikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat tentang pengawasan pemilu sehingga bisa terlibat aktif dalam pengawasan partisipatif pemilu 2019” Ujar Ketua Bawaslu Banjarnegara, Sarno Wuragil.
Sementara itu Bupati Banjarnegara, Budi Sarwono, saat memberikan sambutan dalam kegiatan tersebut mengimbau kepada semua pihak untuk menahan diri agar tidak menimbulkan konflik jelang pemilu 2019.
“Kami mengimbau kepada semua pihak untuk dapat menahan diri, baik dalam perkataan dan perbuatan yang dapat mendorong pertentangan di masyarakat terutama yang menyinggung wilayah sensitif seperti kepercayaan, agama, ras antar golongan dan suku” ujar Sarwono.
Selaras dengan itu, Komisioner Bawaslu Provinsi Jawa Tengah, Gugus Risdaryanto, juga berpesan kepada peserta pemilu dan masyarakat untuk tetap menjunjung tinggi nilai kejujuran dan menghindari segala bentuk pelanggaran yang bisa terjadi.
“Amanat undang-undang mewajibkan kita untuk melaksanakan pemilu bersih dan berintegritas, maka dari itu diperlukan pengawasan yang luas dari seluruh masyarakat untuk mewujudkannya. Kita butuh peran pengawasan partisipatif dari masyarakat agar terciptanya pemimpin yang berkualitas” ujar Gugus.
Pagelaran wayang kulit ini menghadirkan dalang kondang Ki Kukuh Bayu Aji, bersama Sanggar Candra Birawa dari Banyumas yang menampilkan kisah berjudul “Karna Tanding”.
Di akhir pementasan, dalang Kukuh Bayu Aji juga menyelipkan pesan mengenai pemilu dengan tidak tergiur dengan segala macam politik uang dan menolak segala bentuk berita hoax yang saat ini sedang banyak beredar di masyarakat. (Nisa)